Kelas Inspirasi Bojonegoro Dolan Ning Kalisari
13.09.00
Salam sayang untuk semua team yang terlibat di Kelas Inspirasi Bojonegoro Dolan ning Kalisari.
Bagi saya, salah satu kesempatan yang paling berarti yang bisa didapatkan oleh setiap orang selama hidupnya adalah kesempatan untuk belajar dan kesempatan untuk memberi kepada orang lain.
Bagi saya, salah satu kesempatan yang paling berarti yang bisa didapatkan oleh setiap orang selama hidupnya adalah kesempatan untuk belajar dan kesempatan untuk memberi kepada orang lain.
Saya bersyukur bisa bertemu dengan orang-orang yang luar biasa, team yang luar biasa dan tentunya semangat mereka yang luar biasa. Apakah anda pernah membayangkan kembali ke sekolah dasar anda? bertemu dengan bapak dan ibu guru, dan mengucapkan terima kasih atas jasa-jasa mereka yang selalu kita bawa kemana-mana? Saya rasa, jarang di antara kita yang peduli akan hal itu.
Saya sendiri akhir-akhir ini selalu berusaha memandang setiap kejadian di hidup saya sebagai hal baru yang senantiasa memberikan sesuatu untuk dipelajari, untuk kemudian kita bagikan lagi, untuk kita berikan lagi kepada orang lain. Dan salah satu wujud pemberian yang saya rasa paling bermakna dan akan terus terasa dampaknya bagi orang yang menerima adalah memberikan inspirasi.
Saya seringkali terinspirasi oleh orang-orang yang memperjuangkan tujuannya, orang-orang yang berjuang atas apa yang mereka inginkan. Those are the people who earn what they want or what they need.
Saya seringkali terinspirasi oleh orang-orang yang memperjuangkan tujuannya, orang-orang yang berjuang atas apa yang mereka inginkan. Those are the people who earn what they want or what they need.
Role Mode |
Membuat orang lain terkesan, dalam hal ini anak-anak Sekolah Dasar dengan suatu pencapaian yang kita kemukakan mungkin merupakan suatu hal yang hebat, namun mampu membuat mereka terinspirasi untuk kemudian mau berpikir lebih lanjut dan melahirkan pencapaian-pencapaian baru (yang mengantarkan pada perubahan konkret) dari pencapaian yang semula kita kemukakan adalah suatu tantangan besar.
Awal tahun 2016 yang luar biasa ini saya benar-benar mendapatkan pelajaran yang sangat berharga mengenai kehidupan. Selalu ada rasa haru yang menyeruak setelah pelaksanaan gerakan hebat ini. Selalu ada wajah baru dan inspirasi baru yang selalu memberikan moodboster di tengah rutinitas sehari-hari yang mulai membosankan ini.
Suasana Baru |
Kami percaya bahwa mengajak para relawan bergabung di Kelas Inspirasi Bojonegoro Dolan melalui coretan di virtual kanvas adalah kontribusi yang nyata untuk memajukan pendidikan. Kami berharap segala rupa yang terciptakan dapat menambah warna baru bagi gerakan ini.
Kelas Inspirasi Bojonegoro biasanya dilatarbelakangi oleh warna jingga yang penuh. Kami ingin sedikit penyegaran dengan warna-warna kontras lainnya. Biru, hijau, ungu, merah, lavender, kuning, dan sebut saja warna lainnya.
Warna-warni Kelas Inspirasi Bojonegoro Dolan adalah representasi dari keragaman latarbelakang dan cara kerja pegiatnya. Kami percaya bahwa gambar dapat lebih banyak bicara mengenai inovasi dari gerakan ini.
Pada Kelas Inspirasi Bojonegoro Dolan ini, saya berkesempatan masuk dalam team SDN Kalisari, Baureno yang luar biasa. Bagaimana tidak luar biasa, kalau pengajarnya adalah wonder woman semua. Upsss sory ada satu deh yang superhero di tim kami xixi.
SDN Kalisari terletak di perbatasan Kab. Tuban, Kab. Lamongan, dan Kab. Bojonegoro. Bahkan 40% siswa yang sekolah di SDN tersebut adalah warga Tuban. Selain itu, Desa Kalisari ini termasuk unik karena di sekilingi oleh Sungai Bengawan Solo. Kebayang kan bagaimana kalau sungai terpanjang di pulau Jawa itu meluap? Sudah pasti warga di sana akan kebanjiran.
Inilah sebagian anak-anak tersebut |
Kalau anda belum tau tentang gerakan Kelas Inspirasi ini, saya akan memberikan sedikit gambaran. Kami, relawan Kelas Inspirasi adalah orang-orang yang tidak di bayar dan bebas kepentingan. Kami adalah segerombolan orang yang peduli dengan pendidikan, dan orang yang peduli dengan janji kemerdekaan, Mencerdaskan kehidupan bangsa.
Anak-anak Negeri yang masih duduk dibangku Sekolah Dasar ini adalah generasi penerus bangsa. Mereka patut mendapatkan pendidikan yang layak dan harus ada rangsangan untuk itu semua. Kebanyakan dari anak Negeri yang tinggal di pedalaman, sekolah itu hanya membuang-buang waktu dan tidak ada harganya, karena bagi mereka membantu orang tua dan bekerja itu adalah hal yang utama.
Anak-anak Negeri yang masih duduk dibangku Sekolah Dasar ini adalah generasi penerus bangsa. Mereka patut mendapatkan pendidikan yang layak dan harus ada rangsangan untuk itu semua. Kebanyakan dari anak Negeri yang tinggal di pedalaman, sekolah itu hanya membuang-buang waktu dan tidak ada harganya, karena bagi mereka membantu orang tua dan bekerja itu adalah hal yang utama.
Lihatlah anusias mereka |
Kadang suka miris melihat anak-anak perempuan usia SD kelas 5 atau 6 itu sudah dinikahkan. Ini jaman modern, tapi tradisi seperti itu masih saja ada. Ini sangat membahayakan ketika mereka nanti hamil diusia anak-anak yang belum beranjak dewasa, karena taruhannya adalah nyawa manusia. Mungkin juga kita perlu menyadarkan pemikiran orang tua mereka supaya menyekolahkan anak-anaknya kejenjang yang lebih tinggi.
Terimakasih untuk all team Kelas Inspirasi Bojonegoro Dolan #1 yang sangat luar biasa. Semoga di Kelas Inspirasi Bojonegoro Dolan #2 nanti lebih banyak hati yang terlibat di pelaksanaannya.
Clossing |
Karena Menginspirasi adalah Candu #JabatErat
6 komentar
Inspirasi bojonegoro masya allah. Hebat mbak keren. Bahkan dengan postingan ini membuat sy terisnpirasi
BalasHapusKalisari, nama yang mengingatkanku beberapa tahun lalu berkeliling menyusuri Lokalisasi (Surga tersembunyi bagi kalangan tersendiri) yang terkenal berada antara Kab. Tuban dan Bojonegoro dan lumayan jauh dari Kab. Lamongan.
BalasHapusNggak tahu kalo kalisari yang ini/itu karena tidak tersebutkan Kecamatannya...
Wassalam
anak kelas 5 dan kelas 6 SD..dinikahkan...di zaman serba internetan..masih ada hal yang begituan...astaghfirullah....., mungkin inilah salag satu alasan mengapa kelas inspirasi itu diperlukan...
BalasHapuskeep happy blogging always...salam dari makassar - banjarbaru :-)
Kereeeen Nov... kapan2 temu blogger ke Bandung ya.. dirunggu loh
BalasHapusKereeeen Nov... kapan2 temu blogger ke Bandung ya.. dirunggu loh
BalasHapusBerbagi itu malah menambah semangat bagi kita hehehe
BalasHapusJangan Lupa Comment and Share yah ^.^ Thankq